Selamat Datang di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Menjadi fakultas yang professional, unggul, menguasai IPTEKS, berjiwa wirausaha dan berjati diri islami di tingkat nasional pada tahun 2020, di tingkat regional tahun 2025, dan di tingkat internasional tahun 2030”.

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Mari Bergabung Bersama Kami

Selayang Pandang Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan yang merupakan bagian dari UNUSA merupakan perguruan tinggi yang berkomitmen tinggi mendidik mahasiswa/ i dalam menghadapi tantangan global, alumni UNUSA akan menjadi yang terdepan dalam bidang iptek, enterpreneurship, dan pemimpin berkarakter berlandaskan kaidah Islami.

S1 Pendidikan Guru SD

S1 Pendidikan Guru PAUD

S1 Pendidikan Bahasa Inggris

Pendidikan Profesi Guru

S2 Pendidikan Dasar

Berita

Pengumuman

SALUT, 58 Mahasiswa PPG Prajabatan 2023 UNUSA Lulus 100% pada UKPPPG.

SALUT, 58 Mahasiswa PPG Prajabatan 2023 UNUSA Lulus 100% pada UKPPPG.

Surabaya, 4 Agustus 2024 – Sebanyak 58 mahasiswa Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) Prajabatan Gelombang 1 Tahun 2023 dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (UNUSA) berhasil lulus 100% pada Uji Kompetensi Penilaian...

Agenda Kita

No Events

BERITA VIDEO SEPUTAR FKIP UNUSA

E-Paper FKIP UNUSA

Flag Counter

Fasilitas Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Laboratorium Bahasa

Laboratorium Bahasa FKIP Unusa merupakan fasilitas yang dirancang untuk mengembangkan keterampilan bahasa mahasiswa melalui teknologi canggih dan metode pembelajaran interaktif. Lab ini menyediakan lingkungan yang kondusif untuk praktik mendengarkan, berbicara, membaca, dan menulis, serta mendukung pembelajaran bahasa yang efektif dan menyeluruh.

Laboratorium Microteaching

Laboratorium Microteaching FKIP Unusa adalah ruang latihan bagi calon pendidik untuk mempraktikkan keterampilan mengajar. Dengan fasilitas canggih dan lingkungan yang dirancang menyerupai kelas nyata, lab ini membantu mahasiswa mengasah teknik pengajaran, mendapatkan umpan balik langsung, dan meningkatkan kepercayaan diri sebelum terjun ke dunia pendidikan sesungguhnya.

Laboratorium Tumbuh Kembang (BCCT)

Lab Tumbuh Kembang (BCCT) FKIP Unusa adalah fasilitas laboratorium yang didedikasikan untuk mendukung pengembangan dan pertumbuhan anak melalui pendekatan Beyond Centers and Circle Time (BCCT). Laboratorium ini menyediakan lingkungan yang mendukung pembelajaran dan penelitian dalam perkembangan anak usia dini, dengan fokus pada metode bermain sambil belajar.

Laboratorium IPS dan PKN

Laboratorium IPS dan PKn UNUSA menyediakan fasilitas lengkap untuk mendukung pembelajaran dan penelitian dalam bidang kewarganegaraan. Mahasiswa dapat mengakses berbagai peralatan dan sumber daya untuk kegiatan praktikum, simulasi, dan penelitian

Laboratorium MIPA

Laboratorium MIPA FKIP Unusa merupakan ruang belajar yang dirancang untuk mendukung pengembangan kemampuan analitis dan pemecahan masalah. Dilengkapi dengan berbagai fasilitas modern, lab ini menjadi pusat bagi mahasiswa dalam melakukan eksperimen, simulasi, dan pembelajaran berbasis teknologi yang mendalam, memastikan mereka siap untuk menjadi pendidik matematika yang kompeten dan inovatif.

Laboratorium Seni

Laboratorium Seni FKIP Unusa menyediakan ruang kreatif bagi mahasiswa untuk mengeksplorasi berbagai bentuk ekspresi seni. Dilengkapi dengan peralatan dan bahan modern, laboratorium ini mendukung pengembangan keterampilan dalam seni visual, desain, dan kerajinan, serta mendorong inovasi dan kreativitas dalam pendidikan

E-Sorogan

Kami memiliki sistem pendidikan yang terintegrasi dengan teknologi dan informasi, kami menyebutnya E-Sorogan, kami siap menghadapi tantangan revolusi industri 4.0

Ruang Kelas

Kami memiliki ruang kelas yang nyaman, bersih dengan fasilitas lengkap (wifi pada setiap kelas) yang juga terintegrasi dengan sistem E-Sorogan sebagai upaya pembelajaran digital pada civitas akademika Fakultas Kesehatan Unusa

Ikuti Update FKIP Unusa di Instagram

Bergabung Bersama Kami

Banyak pengalaman dan pengembangan kemampuan yang tidak terlupakan selama Anda menjadi bagian dari sivitas akademika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya